Saturday, November 24, 2018

Hati-hati! Uang Palsu 10.000 Yen beredar!

Jika pada banyak negara di dunia, cashless payment atau transaksi tanpa uang tunai mulai menjadi pilihan yang banyak digunakan, tidak demikian halnya dengan Jepang. Di negara tersebut, sebagian besar transaksi masih dilakukan dengan uang tunai, termasuk uang tunai 10 ribu yen (setara dengan sekitar 1,2 juta rupiah), mata uang kertas dengan nilai terbesar di negara tersebut.

Uang kertas yen Jepang dianggap sebagai salah satu uang kertas yang sangat sempurna pembuatannya dan diakui sebagai salah satu uang yang paling sulit dipalsukan. Belum lagi hukuman yang diterima akibat pemalsuan dianggap tidak setimpal dengan keuntungannya.

Kejahatan pemalsuan uang
Pemalsuan uang ini umumnya dilakukan bukan oleh orang Jepang asli, tetapi keturunan China atau bahkan orang China dan orang Korea yang berada di Jepang. Apabila hampir ketahuan mereka biasanya langsung kabur pulang ke negaranya.
Pihak Yakuza sendiri biasanya jarang melakukan hal ini karena hukumannya sangat berat tidak sebanding dengan resiko dan bisnis dunia hitam yang dilakukannya. Uang palsu terbaik dilakukan di Korea Utara terutama uang 100 dolar AS terbaru sangat sulit terdeteksi kecuali pakai detektor terbaru dari Jepang.

Tapi kini ceritanya berbeda!

Mafia Jepang (Yakuza) terutama kalangan bawah (chimpila) sudah mulai kewalahan. Mereka membuat uang kertas 10.000 yen palsu yang sebelumnya menjadi pantangan di kalangan Yakuza.
"Chimpila mulai berani membuat uang palsu karena geraknya mencari uang sudah sangat dibatasi oleh undang-undang dan adanya sistem jonikin membuat mereka jadi kewalahan," ungkap sumber Tribunnews.com, Kamis (27/9/2018).

Jonikin adalah sistem setoran uang dari kalangan bawah ke atasan kelompok Yakuza dan biasanya dipatok angka setoran tertentu. Bagi kumicho yang keras biasanya ada sanksi cukup keras apabila jumlah setoran tidak mencukupi target.

Yusuke Yabuki (22), tersangka dari Sumiyoshikai kelompok Yakuza terbesar kedua di Jepang tanggal 24 September 2018 lalu ditangkap polisi karena terbukti mengedarkan uang palsu.

Tanggal 22 Agustus lalu jam 09.00 pagi di sebuah konbini (convenient store) di Kota Kawaguchi Perfektur Saitama. Yusuke Yabuki membelanjakan yang palsu 10.000 yen dan mendapat kembalian uang asli.

Pemilik toko akhirnya sadar mendapat uang palsu lalu melaporkannya kepada polisi. Dari rekaman CCTV konbini, pelaku tersebut teridentifikasi dan polisi mencarinya.
24 September lalu polisi kemudian menangkap tersangka dan dia mengakui perbuatannya mencetak sendiri uang palsu tersebut.

Selain beredar di Saitama peredaran uang palsu juga dilakukan di Tokyo, Chiba dan Kanagawa oleh para chimpila Yakuza, antara lain juga dengan membayar ke pengendara taksi.
Peredaran uang palsu 10.000 yen kini semakin meluas. Polisi masih terus menyelidiki peredaran uang palsu tersebut.

Membedakan uang yen palsu

Beberapa waktu lalu (Januari 2018), pengguna Twitter dengan username  @SonmiChina mengunggah sebuah video yang memperlihatkan uang kertas 10 ribu yen palsu yang ditemukan beredar di Jepang, yang sangat sulit dibedakan dengan versi aslinya. Ia juga menginformasikan kepada masyarakat mengenai cara mengenali dan membedakannya dengan uang asli.

Menurut cuitan @SonmiChina tersebut, meskipun tanda air di bagian tengah uang yang biasanya digunakan oleh orang utuk mengecek keaslian uang kertas ada dalam kedua uang asli maupun yang palsu, uang 10 ribu yen palsu tersebut memiliki ukuran yang sedikit lebih kecil, dan nomor seri pada uang palsu memilki warna yang lebih pucat dari uang asli.

Cara membedakan uang Yen palsu


Posisi nomor seri uang kertas Jepang dapat dilihat pada bagian yang diberi kotak warna merah pada gambar di atas. Meskipun pada gambar di atas tidak ada masalah dengan cetakannya, namun jika kalian menemukan uang kertas 10 ribu yen yang cetakan nomor serinya terlihat pucat atau pudar, mungkin kalian perlu memeriksa ukurannya apakah sesuai dengan uang kertas asli, dan juga membawanya ke bank untuk diperiksa kembali.

Sumber:
http://www.tribunnews.com/internasional/2014/10/29/pemalsu-uang-jepang-10-ribu-yen-dicokok

No comments:

Post a Comment

Post terbaru

Bukan dari kertas! Uang kertas ternyata dibuat dengan bahan ini

Pernah merasa penasaran mengapa uang rupiah kertas yang selama ini kita pegang dan gunakan ternyata lebih tahan lama dari pada lembaran ...

Post Populer